Hallo sobat Cak Ndower, semoga tetap sehat selalu. Kali ini saya akan share pada sobat semua tentang bagaimana kita mengakses internet hanya lewat bluetooth tanpa menggunakan modem dan kabel data. Kemarin seperti biasa saya akses internet pake modem ZTE MF620 tetapi saya masukkan ke laptop kok ga terdeteksi juga ya..saya jadi kesal nih padahal kartu IM3 saya sudah saya register ke internet unlimited dari IM2 dan sudah di perpanjang. Waduh, kalo modemnya eror terus saya ga bisa online donk..
Akhirnya saya coba2 menggunakan bluetooth, kebetulan saya punya bluetooth untuk laptop saya yaitu yang bentuknya kecil yang bersifat plug n play jadi sekali colok ke laptop bisa langsung di pakai karena sudah otomatis terinstall. Saya otak-atik sendiri akhirnya jadi juga neh..dan kecepatannya sama dengan yang menggunakan...wuzz..yang penting HP Anda batrenya full dan kuat agar bisa internetan yang lama.
OK dh berikut ini cara akses internet lewat bluetooth yang sudah berhasil saya coba :
1. Pasang bluetooth di laptop Anda, jika laptopnya sudah di lengkapi bluetooth bisa langsung di aktifkan. Saya memakai laptop Axioo Pico.
2. Siapkan Handphone Anda yang sudah di aktifkan bluetoothnya, dalam hal ini saya memakai HP Nokia 2700 classic dengan kartu IM3 yang sudah di daftarkan di IM2 inside paket internet unlimited selama 30 hari.
3. Setting konfigurasi di HP Anda. Masuk ke Pengaturan kemudian masuk konfigurasi. Untuk pengaturan konfigurasi default pilih indosat gprs. Jalur akses pilihan pilih indosat gprs. Masuk ke Pengaturan konfigurasi pribadi. Anda tambahkan untuk layanan web. Kemudian buat nama account misalnya internet. Nama pengguna: indosatgprs, Sandi: indosatgprs, gunakan jalur akses pilih ya, kemudian simpan.
4. Klik start di laptop Anda kemudian pilih "Connect to" kemudian pilih "Bluetooth Network Connection". Kemudian Anda pasangkan dengan bluetooth yang ada di HP Anda, setelah itu klik "connect" maka Anda sudah bisa online sepuasnya. Tinggal kuat ato ga HP Anda, jangan sampai pake HP yang batrenya ngedrop nanti bisa berabeh deh..
Sekarang ga perlu khawatir tidak punya modem karena kita bisa internetan di laptop/komputer via bluetooth di HP Anda. Selamat mencoba ya...:-)
0 comments:
Posting Komentar